VIVA – Bomber andalan Manchester City belum lama ini mengungkapkan impiannya untuk bisa kembali merumput bersama klub saat masa mudanya di Argentina, Independiente.
Striker pengoleksi 164 gol bersama The Citizens tersebut mengaku berencana untuk bisa kembali merumput di klub pertamanya tersebut.
Dilansir Sportsmole, ketika ditemui jelang persiapan timnas Argentina menuju Copa America, Aguero pun tak segan bicara tentang rencana kembali ke klub masa kecilnya dulu, Independiente.
"Saya selalu berusaha (untuk kembali ke Argentina). Saya tahu apa yang diinginkan para penggemar (Independiente), tetapi saya memiliki kontrak dengan City dan saya mencoba untuk fokus dalam dua tahun yang tersisa," ungkap Aguero.
"Kemudian saya akan melihat apa yang akan saya lakukan, tetapi tentu saja, Rojo (Independiente) adalah prioritas saya," tutur mantan menantu Diego Maradona tersebut.
Independiente merupakan salah satu klub legendaris Liga Argentina yang menjadi pelabuhan awal seorang Aguero dalam menatap mimpinya di arena lapangan hijau pada level junior dan senior.
Di tim senior Independiente, Aguero sempat mengemas 56 penampilan dengan 23 koleksi gol periode 2003-2006 sebelum akhirnya ia memilih hijrah ke Atletico Madrid pada 2006.
Terungkap, Sergio Aguero Berniat Tinggalkan ManCity.
Comments
Post a Comment